Rabu, 12 Maret 2014

Materi MC Wedding

MC WEDDING

Pernikahan à Memiliki arti Penting à Acara, upacara adatà falsafah , harapan, niat yang tersirat à kesalahan kecil,bisa dianggap fatal,pertanda.

Acara Pernikahan di golongkan menjadi 2 Kategori:
1.    Pernikahan Tradisional
2.    Pernikahan Internasional.(Prasmanan, By Table)

Pertimbangan2 dalam menjadi Mc Wedding:
#.Penguasaan tentang budaya dan adat istiadat yang luas.

#.Penguasaan bahasa.
Menggunakan bahasa sopan, indah, agung, bahagia,romantis.
à Hadirin Dilarang merokok pada saat berlangsung >< Hadirin, sebaiknya anda tidak merokok pada saat acara berlangsung.
à Hadirin karena antrean masih panjang, anda dipersilahkan untuk makan dahulu ><  Hadirin,bagi anda yang baru saja memasuki gedung pertemuan dan masih membutuhkan waktu untuk mencapai pelaminan, dipersilahkan menikmati hidangan terlebih dahulu, baru kemudian dimohon untuk memberikan doa restu dan ucapan selamat kepada kedua mempelai serta kedua orang tua mempelai, terima kasih.

#.Technic vocal
Khidmat / Tenang : Speed – lambat, Power – Penuh, Tone – Rendah, Timbre – Anggun.

Gembira/Ceria : Speed – Cepat, Power – Sedang, Tone – Tinggi, Timbre – Semangat.

Cara berbicara yang dapat menarik perhatian:
§  Suara menampilkan energi, antusiame.
§  Variasi, Roller coaster effeck.
§  Emotional conttent, penghayatan.

#.Fleksibilitas.

#.Daya humor.(menciptakan suasana kebersamaan,menyenangkan)

#.Penampilan.( 10 detik pertama,menciptakan kesan audience)

#.Kerja sama.

Resepsi pernikahan Internasional,ada beberapa acara spesifik:
ü Toast.
ü Wedding kiss.
ü Hand Bouquete.
ü Potong Kue pengantin.
ü Suap-an kue pengantin.
ü Dance.

Kerangka acara Resepsi Pernikahan Internasional:
v . Memberikan Informasi bahwa mempelai beserta keluarga akan memasuki gedung pertemuan.
v Pembukaan Mc.
v Sambutan atas nama keluarga.
v Pembacaan doa.
v Toast ucapan selamat.
v Wedding kiss.
v Pemotongan kue pengantin.
v Pelemparan Hand Bouquet.
v Pemberian ucapan selamat.
v Dinner.
v Foto keluarga.
v Clossing.


TIPS:
  1. Tidak boleh terlalu pecicilan
  2. Selalu tersenyum
  3. Berdiri dengan pasti,tidak mondar mandir kesana kemari
  4. Berbicara untuk didengar
  5. Jangan terlalu berbelat belit
  6. Posture and gesture tubuh sangat important
  7. Selalu memberikan kata2 positif dan membangun serta membuat orang orang merasa nyaman
  8. Selalu antusias
  9. Buat lah Cuecard kepunyaan sendiri yang “behave” and eye catching…tapi tidak terlalu glowing..
  10. Percaya diri dan penuh persiapan.

Additional :
  1. Posisi berdiri orang tua dan mempelai berselisih damping
  2. Untuk Wedding formal kedaerahan,disebutkan susunan acara pada awal opening (1.pembukaan yang sudah kami buka,  2.pembacaan kalamullah,  3. sambutan sambutan,  4. pembacaan doa,  5. ucapan selamat kepada kedua mempelai,  6. ramah tamah,  7, penutup)
  3. Untuk Mc Ceremonial/adat istiadat,lebih baik dibicarakan dengan pihak orang tua, orang yang ditua kan, serta para partisipan yang terlibat.
  4. Pemberian Sambutan di berikan oleh pihak yang “datang”, dan dilanjutkan oleh pihak keluarga yang menyelenggarakan.
  5. Acara dokumentasi lebih baik di lakukan sebelum atau sesudah resepsi.
  6. Walaupun ceremonial puncak sudah digelar,tapi Mc tidak boleh “menghilang” apa lagi poelang sebelum acara selesai.



Acara Pernikahan Internasional Maya Andriana dan Fredy Lotulung

Hadirin yang kami hormati,
          Sungguh merupakan suatu hari yang sangat membahagiakan bagi kita bahwa malam ini kita semua dapat hadir pada acara resepsi ini.
          Nah hadirin, sesaat lagi kedua mempelai akan segera memasuki gedung pertemuan ini. Di pintu utama, kedua mempelai akan membunyikan lonceng, sebagai syarat inilah first performance mereka sebagai pasangan suami istri, pertanda dimulainya era baru yang sarat dengan romantika dan kasih sayang. Sebagai penghormatan dan perasaan bahagia kita semua, marilah kita sambut kehadiran mempelai Maya Andriana dan Fredy Lotulung!

Bapak bapak, ibu ibu, serta hadirin yang saya hormati,
          Selamat malam, selamat datang pada acara resepsi pernikahan Maya Andriana, putri pertama dari keluarga Antony Sumampow, dengan Fredy Lotulung, putra ketiga keluarga Burhan Lotulung. Tentu saja, kehadiran Anda merupakan suatu kehormatan bagi kedua mempelai, yang sangat mengharapkan doa restu anda semua, di hari yang sangat bersejarah bagi kehidupan mereka.
         
Hadirin,acara selanjutnya adalah sambutan atas nama keluarga yang akan disampaikan oleh bapak John Lotulung. Saya persilahkan.

          Hadirin, selanjutnya di hari yang bahagia ini, marilah kita bersama sama menyampaikan doa pujian kepada Tuhan, yang akan dipimpin oleh .......

          Terimakasih kepada ...... dan hadirin semua, mudah mudahan berkat doa anda semua, kedua mempelai dapat membentuk keluarga sejahtera dalam pernikahannya.
Baiklah hadirin, sebagai ungkapan rasa bahagia kita semua, Marilah kita mengangkat gelas dan minum bersama untuk kedua mempelai.
          Selamat kepada Maya dan Fredy atas pernikahan ini, mudah mudahan anda berdua berhasil membentuk keluarga yang bahagia dan sejahtera, banyak rejeki dan dikaruniai anak anak yang cerdas dan rupawan, Cheeeersss....

Terimakasih hadirin, dan tepuk tangan untuk kedua mempelai!

          Nah selanjutnya saya ingin mengusulkan sesuatu yang menarik bagi kita semua. Tentunya anda semua setuju bukan kalau kita minta kedua mempelai untuk melaksanakan Wedding kiss? OK, setuju??
          Terimakasih. Nah,atas persetujuan tamu undangan semua. Saya minta kedua mempelai berdiri. Yaa,silakan berdiri, kita atur dulu posisinya.
Tangan mempelai wanita diletakkan di bahu pria. Nah sebaiknya dimana  sekarang tangan mempelai pria, apakah di pipi?
Uups,salah yaa!Biar aman, tangan mempelai pria sebaiknya di pinggang mempelai wanita saja. Ya,demikian, sudah pas ya?.Yahh, tangan mempelai pria pas melingkari pinggang mempelai wanita. Entahlah tiga tahun lagi, apakah juga masih pas?Bagaimana hadirin?kita mulai,OK!Sekarang kita hitung mundur.Siap?Mulai

Terimakasih. Hadirin, melihat cara yang begitu meyakinkan, pasti ini bukan ciuman pertama bagi keduanya, tapi paling tidak ciuman pertama didepan kita semua.

Marilah kita lanjutkan acara ini dengan mempersilahkan kedua mempelai untuk memotong kue pengantin. Mempelai dipersilahkan mendekati kue pengantin bersusun lima yang cantik ini, dan kali ini dimohon kedua orang tua mempelai untuk mendampingi.
          Hadirin,mempelai akan memotong kue bersama sama, ini mengungkapkan bahwa dalam kehidupan bekeluarga nanti, keduanya akan berkerja sama dalam mengelola rumah tangga. Harmonisasi, ya itulah kuncinya.

Mohon tepuk tangan anda hadirin. Terimakasih, selanjutnya kue akan dipotong potong, dan kedua mempelai akan menyerahkan potongan kue tersebut kepada orang tuanya.
Hal ini mengungkapkan rasa terima kasih dan penghormatan yang tak terhingga kedua mempelai kepada orang tua, yang selama ini telah merawat, mengasuh, membimbing, mendidik dengan cinta kasih sampai mereka dewasa. Dan saat ini, kedua mempelai telah bertekad membentuk keluarga sendiri.
         
          Terimakasih ,selanjutnya kedua mempelai dan kedua orang tua mempelai dipersilahkan kembali duduk di pelaminan.
          Bapak bapak dan ibu ibu, serta undangan semuanya, rasanya kebahagiaan yang kental mewarnai resepsi malam ini bukan hanya milik kedua mempelai, tetapi juga milik kita semua. Masih ada satu lagi acara yang juga diharapkan akan menularkan kebahagiaan kedua mempelai, yaitu pelemparan, Hand Bouquete.
          Para remaja pria wanita yang hadir,diminta berdiri di depan pelaminan dan siap menangkap hand bouquete yang akan dilemparkan kedua mempelai. Siapa tahu anda yang akan berhasil menangkap akan menyusul jejak kedua mempelai dalam waktu dekat ini!Silahkan!

          Kedua mempelai dipersilahkan berdiri di tengah, menghadap ke belakang, bunganya dipegang berdua. Semua sudah siap?Lempar.

2 komentar:

 

Blogger news

Blogroll

About